Kapolres Sumba Barat Pastikan Paskah 2021 Berjalan Aman, Kondusif & Sesuai Prokes

Kapolres Sumba Barat Pastikan Paskah 2021 Berjalan Aman, Kondusif & Sesuai Prokes

TRIBRATA NEWS SUMBA BARAT ; Jatuh tepat pada tanggal 4 April 2021 nanti, saat ini rangkaian ibadah jelang perayaan Hari Raya Paskah Tahun 2021 mulai dilakukan oleh umat Kristiani dan Katholik yang ada di Kabupaten Sumba Barat dan Sumba Tengah, dimana mayoritas masyarakat di dua Kabupaten ini adalah pemeluk agama Kristen dan Katholik.


Memastikan masyarakat yang tengah beribadah merasa aman, nyaman dan selalu mematuhi protokol kesehatan atau prokes di masa pandemi Covid 19, Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K., M.H. memerintahkan seluruh jajarannya untuk melakukan pengamanan di tempat-tempat ibadah atau gereja, khususnya jelang Hari Raya Paskah.


Seperti yang telah dilakukan oleh jajaran Polsek Loli siang tadi, Dipimpin oleh Kapolsek Loli Iptu Bertio Tia, S.H., 3 (tiga) personel dan jajaran Polsek Wanukaka dipimpin oleh Kapolsek Ipda I.S.R.Dangga serta jajaran Polsek Umbu Ratunggay telah melaksanakan giat Patroli dan Pengecekan ke tempat-tempat ibadah umat Kristiani yang ada di wilayahnya. rabu (31/03).


 

Bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang akan merayakan Hari Raya Paskah Tahun 2021, jajaran Polsek juga mengimbau dan memastikan langsung aktivitas di dalam gereja tetap menerapkan prokes, seperti memakai masker, menjaga jarak dan pembatasan jumlah jemaah.


'Kami siap mengamankan jalannya ibadah pada perayaan Hari Raya Paskah Tahun 2021 di wilayah hukum Polres Sumba Barat dan di wilayah Polsek jajaran’, tegas Kapolres Sumba Barat. (fb36)