Kapolres Sumba Barat Kerahkan Jajaran Pantau Ternak Antisipasi PMK

Kapolres Sumba Barat Kerahkan Jajaran Pantau Ternak Antisipasi PMK
Antisipasi Penyebaran Virus PMK Pada Hewan Ruminansia Bhabinkamtibmas Kinjungi Peternak Di Desa Praikaroku Jangga,Kecamatan Umbu ratunggay,Kabupaten Sumba Tengah.

 

 

Tribratanewssumbabaat.com - Polres Sumba Barat Polda Nusa Tenggara Timur mengerahkan jajaran untuk terus melaksanakan pengawasan terhadap penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak kambing,sapi,kuda,babi,domba dan hewan Ruminansia lainya. Pengerahan anggota secara intensif tersebut, dilakukan sebagai upaya antisipasi terjadinya penyebaran PMK pada hewan ternak di Wilayah Kabupaten Sumba Barat dan Sumba Tengah.

 

Kali ini, si Coklat berlengan kuning atau sering di sapa Bhabinkamtibmas Polsek Umbu Ratunggay Brigpol Bobi Rihi, melaksanakan pengecekan peternakan Kuda di wilayah Desa Praikaroku Jangga, Kecamatan Umbu Ratunggay,Kabupaten Sumba Tengah, Selasa (19/07/22).

 

Dalam kegiatannya, selain melakukan pengecekan tehadap hewan ternak, juga menyampaikan imbauan dan penyuluhan kepada peternak untuk selalu memantau kondisi hewan ternak dan menjaga kebersihan kandang ternak.

 

Melalui Kapolsek Umburatunggay Ipda Ignasius S.R Dangga, Kapolres Sumba Barat  AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata,S.I.K,M.H., menyampaikan kepada peternak tentang ciri-ciri hewan ternak yang terindikasi PMK.

 

“Untuk gejala fisik pada hewan ternak sapi,kambing,kerbau,babi dan hewan ruminansia lainya memiliki ciri-ciri khusus pada mulut baik itu bibir dan lidah terdapat luka-luka dan mengeluarkan air liur yang berlebihan” jelasnya.

 

Selain luka di mulut, lanjutnya juga terdapat luka-luka di bagian kaki pada hewan ternak Ruminasia,sehingga hewan ternak sulit untuk berdiri. Dan hewan ternak memiliki suhu tubuh yang cukup tinggi sehingga membuat kondisi hewan terasa lemas. Tambahanya.

 

Di tempat terpisah, Kapolres Sumba Barat meminta kepada peternak, bilamana ada hewan ternaknya terindikasi PMK agar segera menghubungi penyuluh lapangan ditingkat kecamatan untuk dilakukan langkah-langkah penanganannya.

 

“Kami mengimbau masyarakat agar tidak perlu panik ataupun khawatir terkait dengan adanya penyakit PMK pada hewan ternak sapi,kambing,kuda,kerbau,babi dan hewan ruminasia Lainya . Kami dan Dinas setempat akan melakukan pengawasan secara menyeluruh, terkait penanganan PMK di wilayah Kabupaten Sumba Barat Dan Sumba Tengah,” Pungkasnya.

 

 

 

 

 

Penulis : Mondy

Penulis : Jamet

Editor  : Kumbara

Penanggung jawab : Been5758