Jaga Kondusifitas Wilayah, Bhabinkamtibmas Terus Berikan Imbauan kepada Warga Binaan

Jaga Kondusifitas Wilayah, Bhabinkamtibmas Terus Berikan Imbauan kepada Warga Binaan
Bripka Tigor bersama Bripka Andreas menyambangi warga Desa Sambaliloku, URG Tengah. Senin (28/11/2022). (Dok: Pers Bhbn Sek URG).

Tribratanewssumbabarat.com; Kegiatan sambang terus dilakukan Bhabinkamtibmas dengan tujuan menjaga situasi Kamtibmas di desa binaan tetap kondusif.

 

Seperti yang dilakukan oleh dua personel Bhabinkamtibmas Polsek Umbu Ratu Nggay (URG) ini, Bripka Tigor bersama Bripka Andreas Mudja menyambangi warga Desa Sambaliloku dan Desa Holurkambata, URG Tengah. Senin (28/11/2022), siang.

 

“Kami berharap warga dapat bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam menjaga keamanan dilingkungan tempat tinggal masing-masing,” ucap Bripka Tigor saat dikonfirmasi Humas Polres Sumba Barat.

 

Dijelaskan Bripka Tigor, pada kesempatan itu warga diimbau untuk tidak memperjualbelikan serta mengkonsumsi minuman keras (Miras) jenis apapun.

 

“Miras selain tidak baik bagi kesehatan juga biasanya menjadi pintu utama penyebab terjadinya pelanggaran bahkan tindak pidana. Oleh karena itu jahui Miras, karena dapat mengganggu keamanan dan ketertiban dilingkungan masyarakat,” tambahnya.

 

 

Bripka Andreas menambahkan, selain aspek Kamtibmas, dikarenakan masa pandemi Covid-19 belum berakhir, warga juga diingatkan untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan saat beraktifitas.

 

“Ingat, selalu gunakan masker, mencuci tangan dan pakai handsanitizer, menjaga jarak, menjahui kerumunan serta mengurangi mobilitas,” tandasnya.

 

Melalui Bhabinkamtibmas, Kapolres Sumba Barat AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H., mengajak masyarakat untuk bekerja sama dalam menjaga situasi dan kondisi wilayah agar selalu kondusif.

 

“Ayo bersama-sama jaga wilayah yang kita cintai ini, baik itu dari gangguan Kamtibmas maupun Covid-19, kalau bukan kita siapa lagi, bersama kita bisa!,” tandasnya.

 

 

Penulis: Kumbara.

Penulis: Mondy.

Penulis: Jamet.

Penanggungjawab: Been7.